Fakultas Farmasi
KATA SAMBUTAN
DEKAN FAKULTAS FARMASI
Assalamualaikum, Warahmatullahi, Waabaraakatuh.
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang senantiasa melimpahkan rahmat, taufik, hidayah dan inayahnya kepada kita. Sehingga website ini dapat dikembangkan. Fakultas Farmasi merupakan salah satu fakultas di lingkungan Universitas Megarezky, yang masih berusia belia. Fakultas ini didirikan pada awal tahun 2020, tepatnya pada tanggal 5 Februari 2020.
Fakultas ini memiliki tiga program studi yaitu program studi D-3 Farmasi, S-1 Farmasi dan Pendidikan Profesi Apoteker. Keberadaan fakultas ini sangat dinanti informasi lengkapnya di tengah-tengah masyarakat. Sehingga kami merasa berkewajiban memberikan informasi seluas-luasnya kepada masyarakat, khususnya masyarakat di kawasan Timur Indonesia melalui beberapa media, salah satunya adalah melalui website ini.
Wassalamu’Alaikum Warahmatullahi, Waabarakatuh.
Dr. apt. Jangga, S.Si., M.Kes
Dekan Fakultas Farmasi
Kunjungi Website Fakultas Farmasi
VISI
Menjadi fakultas unggul di bidang farmasi berbasis teknologi yang mampu berdaya saing nasional pada tahun 2034.
MISI
- Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran secara profesional di bidang farmasi.
- Menyelenggarakan penelitian yang berkualitas dan inovatif yang diselaraskan dengan kebutuhan masyarakat.
- Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat terutama sebagai tindak-lanjut penerapan hasil penelitian.
- Mengembangkan pelaksanaan kerjasama baik lokal, nasional dan internasional untuk peningkatan kualitas SDM serta kualitas Tri Dharma Perguruan Tinggi.
- Menyelenggarakan tata kelola fakultas berbasis SPMI.
TUJUAN
- Mewujudkan pendidikan dan pembelajaran secara profesional di bidang farmasi sehingga dapat menghasilkan lulusan yang berdaya saing di pasar kerja baik lokal, regional, nasional, maupun internasional.
- Mewujudkan hasil penelitian dan publikasi ilmiah di bidang farmasi yang berkualitas baik berskala regional, nasional maupun internasional.
- Mewujudkan pengabdian di bidang farmasi yang bermanfaat bagi masyarakat dan pemangku kepentingan.
- Tercapainya standar pengelolaan penelitian, mengaplikasikan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang farmasi melalui jalinan kerjasama dengan pemangku kepentingan, baik lokal, nasional maupun internasional.
- Mewujudkan tata kelola fakultas berbasis SPMI dan penataan lembaga yang menjamin peningkatan akreditasi dan pengembangan institusi.
PROGRAM STUDI
S1 Farmasi
Terakreditasi B
Pendidikan Profesi Apoteker
Terakreditasi Baik
D3 Farmasi
Terakreditasi B